Senin, 29 Juli 2013

Pesimis dengan Pasar PC, Dell Lihat Peluang di Smartwatch?


Dell computers
Dell mengisyaratkan, tengah mempertimbangkan untuk masuk ke pasar smartwatch dan perangkat wearable lainnya, seperti yang dilakukan Apple dan Google. Ini antisipasi yang dilakukan Dell ketika melihat pangsa pasar perangkat PC Desktop, notebook, laptop, serta mobilenya yang sedang tidak baik. Bahkan, penjualannya terus mengalami penurunan pada tahun ini.

Dell 2

“Lima tahun ke depan, Kami berharap ada perubahan perangkat dan bentuk produk. Kebutuhan komputasi desktop berjalan ‘statis’ , namun akan ada kebutuhan nyata untuk perangkat mobile. Ada banyak diskusi tentang bagaimana hal ini cocok untuk perangkat yang dapat dipakai, seperti yang telah kita lihat dengan Google Glass dan jam tangan (iWatch). Kami sedang melihat sebuah dunia dengan banyak perangkat yang terhubung,” kata Sam Burd, Global Vice President of personal computing Dell.

Jam tangan pintar, bagi Burd, merupakan perangkat yang “cukup menarik”. Namun di satu sisi, Ia mangakui, ada berbagai tantangan manufaktur dan pemasaran untuk masuk ke ranah tersebut. “Ada tantangan dalam biaya dan bagaimana membuat itu (butuh) pengalaman yang benar-benar baik. Tapi bagian yang menarik adalah bahwa komputer yang semakin kecil. Memiliki jam tangan di pergelangan tangan Anda adalah “cukup menarik, cukup menarik”,” ungkap Burd.

Gagasan “komputer” yang dapat dikenakan pada tubuh telah menjadi salah satu bagian terpanas dalam bisnis teknologi saat ini. Google punya lini bisnis baru di kacamata pintarnya, Google Glass. Sementara proyek kickstarter Pebble, smartwach buatan perusahaan asal California telah laku terjual lebih dari 85.000. Lalu kabar baru-baru ini menunjukkan, Apple akan memperkenalkan “iWatch“, sementara perusahaan termasuk Samsung, pembuat iPhone Foxconn, Sony, LG dan Philips juga “latah” akan meluncurkan perangkat wearable.

Dell computers

“Pada perangkat wearable, Kami belum mengumumkan apa-apa. Tapi kami melihat teknologi di area tersebut,” tambah Burd dikutip dari Guardian.

Telah banyak inovasi yang dilakukan Dell untuk mengikuti arus pasar teknologi mobile yang ada. Namun yang terjadi tidak sesuai harapan semula. Penjualan Dell di lini bisnis itu cenderung tak berjalan mulus. Burd mengakui, penjualan tabletnya, Latitude 10 dan XPS 10 sedang tidak baik. Kedua perangkat itu hanya terjual beberapa ratus ribu unit saja. Begitupun juga dengan pasar phablet Android buatannya, Dell Streak luput kesuksesan besar. Penyebabnya, Dell mengalami kesultian menggeser pangsa pasar yang kini didominasi Samsung.

Pendapatan PC Dell tahun ini juga mengalami penyusutan 9 persen menjadi US$ 8,9 miliar dalam tiga bulan terakhir ini dibanding tahun lalu. Secara global, pangsa pasar PC mereka telah disalip oleh saingan terdekat mereka Lenovo.

Sumber : http://zonafone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar